Senin, 13 Mei 2013

PEMBELAJARAN INOVATIF



MODEL PEMBELAJARAN INOVATIF

1.      Pembelajaran Kontekstual (Contextual Teaching Learning)
Pembelajaran kontekstual adalah pembelajaran yang mengkaitkan materi pengetahuan dengan kehidupan nyata. Pembelajaran kontekstual berorientasi pada pengaktifan siswa untuk mengembangkan pengalaman yang telah diketahui siswa sebelumnya, sehingga guru berada pada posisi sebagai fasilitator belajar. Langkah langkah pembelajaran kontekstual adalah:
a)         Konstruktivisme
b)         Menemukan (inkuiri)
c)         Bertanya
d)        Masyarakat Belajar
e)         Pemodelan
f)          Refleksi
g)         Penilaian Sebenarnya
2.      Problem Based Learning (PBL)
Problem Based learning adalah pembelajaran yang menghadapkan siswa pada masalah yang terjadi dalam  dunia nyata dengan pemecahan masalah secara berkelompok. Langkah langkah pembelajaran PBL adalah:
a)         Orientasi siswa pada masalah (mengenalkan masalah)
b)         Pengorganisasian siswa menjadi kelompok diskusi
c)         Penyelidikan masalah
d)        Pengembangan dan presentasi penyelidikan
e)         Evaluasi dan formula pemecahan masalah
3.      Cooperative Learning
Pembelajaran kooperatif adalah pembelajaran yang memposisikan siswa dalam kelompok kecil yang sifatnya heterogen untuk saling membantu dan bekerja sama sehingga tercapai penguasaan materi secara maksimal. Beberapa bentuk model pembelajaran kooperatif antara lain:
a)      Team Assesment Individualization (TAI)
Langkah langkah pembelajaran yang dilakukan adalah:
1)      Guru memberikan pre tes kepada siswa secara individual
2)      Guru membagi setiap kelompok terdiri dari 4-5 anak secara heterogen
3)      Setiap kelompok diberi tugas pembahasan berbeda- beda
4)      Masing- masing siswa dalam setiap kelompok harus bisa memahami materi kelompok yang telah disepakati.
5)      Siswa melakukan Tanya jawab untuk memastikan semua siswa dalam setiap kelompok sudah memahami tugas individu yang telah disepakati
6)      Setiap kelompok memastikan semua siswa menguasai tugas
7)      Setiap kelompok mengerjakan tugas melalui diskusi kelompok
8)      Kelompok yang memperoleh hasil terbaik memperoleh penghargaan
9)      Guru mengulas materi yang telah dipelajari
10)  Siswa mengerjakan soal secara individual
b)      Student Teams-Achievment Division (STAD)
Langkah-langkah pelaksanaan:
1)      Siswa dibagi menjadi kelompok beranggotakan empat orang yang beragam kemampuan jenis kelamin dan sukunya.
2)      Guru menyampaikan pelajaran.
3)      Guru memberikan tugas kelompok
4)      Siswa-siswa di dalam kelompok itu memastikan bahwa semua anggota kelompok itu bisa menguasai pelajaran
5)      Semua siswa menjalani kuis perseorangan tentang materi tersebut.mereka tidak dapat membantu satu sama lain.
6)      Nilai-nilai hasil kuis siswa diperbandingkan dengan nilai rata-rata mereka sendiri yang sebelumnya.
7)      Nilai-nilai masing- masing anak pada tiap kelompok dijumlah untuk mendapatkan nilai rata- rata kelompok.
8)      Kelompok yang bisa mencapai kriteria tertentu bisa mendapatkan sertifikat atau hadiah-hadiah lainnya.
9)      Refleksi dan kesimpulan
c)      Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams-Games-Tournaments (TGT)
Langkah-langkah pelaksanaan:
1)      Pengaturan klasikal, belajar kelompok, turnamen akademik, penghargaan tim dan pemindahan atau bumping.
2)      Pembelajaran diawali dengan memberikan pelajaran.
3)      Kegiatan dalam turnamen adalah persaingan pada meja turnamen dari 3-4 siswa dari tim yang berbeda dengan kemampuan yang setara.
4)      Pada akhir putaran pemenang mendapat satu kartu bernomor. Penskoran didasarkan pada perolehan kartu.
5)      Dengan model yang mengutamakan kerja kelompok dan kemampuan menyatukan intelegensi siswa yang berbeda-beda akan dapat membuat siswa mempunyai nilai dalam segi kognitif, afektif dan psikomotor secara merata satu siswa dengan siswa lain.
d)     Group Investigation (GI)
Langkah-langkah pelaksanaan:
1)      Mengidentifikasi topik dan mengatur murid dalam kelompok.
2)      Setiap kelompok diberi tugas penyelidikan berbeda beda
3)      Setiap kelompok melaksanakan investigasi.
4)      Kelompok menyiapkan laporan akhir.
5)      Masing- masing kelompok mempresentasikan laporan akhir.
6)      Evaluasi.
7)      Kesimpulan
e)      Example non Example
Langkah- langkah pembelajaran:
1)     Guru menghadirkan media gambar yang sesuai dengan tujuan pembelajaran
2)    Semua siswa mengamati gambar yang disampaikan
3)    Siswa dibagi menjadi beberapa kelompok (masing masing kelompok 2-3 anak)
4)    Siswa secara berkelompok menganalisis/ mendiskrisikan.
5)    Presentasi hasil analisis kelompok
6)    Penjelasan materi
7)    Kesimpulan
f)       Picture and Picture
Langkah- langkah pembelajaran:
1)      Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
2)      Guru menghadirkan media gambar sebagai pengantar materi
3)      Siswa diberi kesempatan untuk mendeskripsikan gambar yang masih acak
4)      Siswa diberi kesempatan maju untuk mengurutkan gambar
5)      Tanya jawab urutan gambar secara logis
6)      Guru menjelaskan materi dari konsep yang dimiliki siswa
7)      Refleksi dan kesimpulan

g)      Number Head Together (NHT)
Langkah- langkah pembelajaran:
1)      Kelas dikondisikan menjadi beberapa kelompok besar (4,5 atau 6 kelompok)
2)      Setiap anggota kelompok diberi nomor berbeda (1,2,3,4,5,6)
3)      Setiap kelompok berdiskusi dan bekerjasama dalam menyelesaikan soal
4)      Setiap kelompok memastikan semua siswa menguasai materi
5)      Guru memanggil satu anak dari setiap kelompok (misal kelompok 1 nomor 1) untuk menjelaskan materi/ jawaban yang telah dikuaisai
6)      Secara bergantian, guru menunjuk siswa dari kelompok lain (anggota kelompok 2 nomor 2) untuk menanggapi atau  menjelaskan materi berikutnya
7)      Kesimpulan
h)     Cooperative Script
Langkah – langkah pembelajaran:
1)      Siswa dikondisikan secara berpasangan (siswa A dan Siswa B)
2)      Setiap pasangan diberi kajian materi/ wacana dan  lembar kerjasama
3)      Siswa pertama (A) bertugas membaca/ menyampaikan, siswa kedua (B) menyimak hasil ringkasan siswa A
4)      Kemudian bergantian siswa B menyampaikan, siswa A menyimak
5)      Semua siswa menyimpulkan hasil pada lembar kerjasama (siswa A terlebih dahulu, kemudian siswa B)
6)      Kesimpulan
i)        Jigsaw (Tim Ahli)
Langkah- langkah pembelajaran:
1)      Kelas dibagi menjadi kelompok utama tim (setiap kelompok terdiri 4 siswa)
2)      Setiap anggota kelompok ditunjuk sebagai delegasi tim ahli
3)      Siswa yang memiliki tugas sama pada tiap kelompok mengelompok menjadi tim ahli melakukan pembahasan. (perwakilan tersebut sebagai tim ahli ditatar)
4)      Tim ahli berdiskusi dan melakukan pembahasan (penataran)
5)      Tim ahli kembali ke kelompok utama untuk menyampaikan (tim yang ditatar kembali ke kelompok utama memberikn penjelasan dari hasil penataran)
6)      Presentsi perwakilan tim ahli
7)      Kesimpulan


j)       Problem Based Intruction (PBI)
Langkah- langkah pembelajaran:
1)      Guru menjelaskan tujuan pembelajaran
2)      Guru membagi kelas menjadi beberapa kelompok
3)      Setiap kelompok melakukan percobaan/ pemecahan masalah
4)      Kelompok melakukan pengumpulan data,hipotesis dan analisis.
5)      Presentasi
6)      Kesimpulan dan evaluasi
k)     Artikulasi
Langkah- langkah pembelajaran:
1)      Guru menjelaskan materi
2)      Setelah penjelasan materi, siswa dikelompokkan berpasangan.(dua siswa)
3)      Siswa A menyampaikan penjelasan dari guru kepada siswa B, sedangkan siswa B mendengarkan dan mencatat penyampian siswa A
4)      Secara bergantian selanjutnya siswa B menjelaskan, siswa A menyimak dan memberikan catatan siswa B
5)      Guru merefleksikan kembali agar tidak terjadi salah penangkapan
6)      Guru menunjuk pasangan secara acak untuk menyampaikan catatan dari setiap siswa (siswa A menyampaikan catatan dari siswa B, begitu sebaliknya)
7)      Guru mengulangi kembali materi  sebagai refkelsi
8)      Kesimpulan
l)        Mind Mapping
Langkah- langkah pembelajaran:
1)      Guru menyampaikan konsep materi
2)      Guru memberikan permasalahan yang membutuhkan  multi jawaban
3)      Siswa dikelompokkan menjadi kelompok kecil ( 2,3 anak)
4)      Tiap kelompok menginventarisir jawaban dari diskusi kelompok
5)      Perwakilan kelompok presentasi
6)      Guru mencatat hasil presentasi kelompok dalam bentuk bagan/ peta konsep
7)      Siswa membuat kesimpulan dari peta konsep yang ditulis guru
8)      Soal konfirmasi berupa soal rebutan tiap kelompok
9)      Kemipulan


m)   Make A Match
Langkah- langkah pembelajaran:
1)      Guru mengadirkan media gambar untuk semua siswa
2)      Guru menyiapkan kartu kartu soal jawaban (sebagain adalah kartu soal, sedangkan sebagian lagi adalah kartu jawaban)
3)      Siswa mengambil kartu tapi tidak diperlihatkan sebelumnya kepada teman
4)      Ketika kartu dibuka, siswa berusahaa mencari teman yang memiliki kesamaan
5)      Siswa yang sudah menemukan pasangan, diberi kredit point  
6)      Kartu diacak kembali, kemudian siswa memulai mencari pasangan
7)      Begitu seterusnya sampai beberapa kali dengan syarat setiap siswa tidak boleh memperoleh kartu soal/ kartu jawaban yang sama
8)      Refleksi dan kesimpulan
n)     Think Pair Share (TPS)
Langkah- langkah pembelajaran:
1)      Guru memberikan umpan mteri
2)      Guru memancing dengan pertanyaan tentang permasalahan dari materi
3)      Siswa diminta berpasangan dengan teman sebelah (2 orang)
4)      Setiap anak mengutarakan ide dengan pasangan secara bergantian
5)      Guru membentuk kelompok diskusi panel (4 orang dari 2 pasang kelompok) untuk mendiskusikan permasalahan
6)      Setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi
7)      Siswa kembali berada pada pasangan teman sebelah
8)      Guru memberikan umpan pendalaman materi
9)      Semua pasangan memberikan kesimpulan
10)  Kesimpulan
o)      Debate
Langkah- langkah pembelajaran:
1)      Guru membagi 2 kelompok debat yang satu pro dan yang satu kontra
2)      Guru membaca materi yang akan didebatkan oleh kedua kelompok
3)      Guru menunjuk salah satu anggota kelompok pro untuk untuk menyampaikan gagasan, kemudian ditanggapi kelompok kontra.
4)      Guru menunjuk siswa lain dari kelompok pro dan ditanggapi kelompok kontra, begitu seterusnya sampai semua siswa menyampaikan gagasan
5)      Saat setiap anak menyampaikan gagasan, guru mencatat ide siswa
6)      Guru menambah ide yang belum terungkap
7)      Siswa diajak untuk membuat kesimpulan materi dari hasil debat dan kesimpulan guru.
p)     Role Playing
Lanngkah- langkah pembelajaran:
1)      Guru menyusun skenario
2)      Siswa memahami skenario yang akan dilakukan 2-3 hari sebelum PBM
3)      Siswa dikondisikan menjadi kelompok peragaan (setiap kelompok 5 anak)
4)      Setiap kelompok maju melakukan peran yang dijelaskan pada skenario
5)      Setiap ada kelompok yang maju, kelompok yang lain mengevaluasi
6)      Masing- masing kelompok menyampaikan hasil kesimpulan evaluasi
7)      Guru memberikan tanggapan umum
8)      Kesimpulan dan evaluasi
q)     Scramble
Langkah- langkah pembelajaran;
1)      Guru menyusun teka teki acak kata
2)      Siswa diberi kesempatan untuk memilih kelompok secara berebut satu kelompok berjumlah  4 anak, jika sudah penuh, siswa mencari lagi kelompok yang kurang
3)      Guru membagi soal teka teki acak
4)      Siswa menemukan jawaban dengan menyusun kata yang masih acak
5)      Setiap kelompok melakukan presentasi
6)      Guru menjelaskan materi
7)      Tanya jawab antar kelompok
r)      Talking Stick
1)      Guru menyampaikan materi
2)      Siswa diberi kesempatan untuk membaca dan mempelajari materi
3)      Siswa menutup buku materi
4)      Guru menyiapkan tongkat, diberikan kepada teman kepada siswa
5)      Siswa yang menerima tongkat menjawab pertanyaan dari guru,siswa yang bisa menjawab pertanyaan guru, menyerahkan tongkat kepada siswa lain.
6)      Siswa yang memperoleh tongkat menjawab pertanyaan guru, begitu seterusnya
7)      Setelah semua memperoleh tongkat dan menjawab pertanyaan, guru memberikan kesimpulan materi
s)       Snowball Throwing
Langkah- langkah pembelajaran:
1)      Guru menyampaikan materi yang akan disajikan
2)       Guru membentuk kelompok dan memanggil ketua kelompok untuk memberikan penjelasan materi kepada ketua kelompok
3)      Ketua kelompok menjelaskan materi kepada anggota kelompoknya
4)      Masing masing siswa mengambil kertas dan menuliskan pertanyaan apa saja tentang materi yang sudah dijelaskan oleh ketua kelompok
5)      Kertas pertanyaan dari setiap siswa dibentuk sebuah bola dan dilempar dari satu siswa ke siswa lain
6)      Siswa yang mendapat bola pertanyaan, menulis pertanyaan dalam lembar jawaban sehingga setiap siswa memperoleh 10 pertanyaan
7)      Siswa menjawab pertanyaan di lembar jawaban
8)      Siswa mengumpulkan jawaban
9)      Refleksi dan kesimpulan
t)       Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC)
Langkah- langkah pembelajaran:
1)      Guru membentuk kelompok heterogen ( satu kelompok 4 siswa)
2)      Guru memberikan wacana/ kliping sesuai dengan topic pembelajaran
3)      Siswa bekerjasama saling membacakan dan menemukan ide pokok dan memberikan tanggapan terhadap wacana
4)      Wacana yang ada dalam kelompok ditulis dalam kertas
5)      Setiap kelompok mempresentasikan hasil wacana kelompok
6)      Siswa yang lain menanggapi
7)      Kesimpulan
u)     Inside – Outside- Cycle
Langkah- langkah pembelajaran:
1)      Separuh kelas berdiri membentuk lingkaran kecil dan menghadap keluar
2)      Separuh kelas lain membentuk lingkaran di luar lingkaran pertama, menghadap ke dalam
3)      Dua siswa yang berpasangan dari lingkaran kecil dan besar berbagi informasi. Pertukaran informasi ini bisa dilakukan dilakukan oleh semua pasangan dalam waktu bersamaan
4)      Kemudian siswa lingkaran kecil diam ditempat, sementara siswa yang berada lingkaran besar bergeser satu atau dua langkah searah jarum jam
5)      Sekarang giliran siswa berada di lingkaran besar berbagi informasi. Demikain seterusnya.
6)      Guru memposisikan semua lingkaran kecil dan besar untuk duduk
7)      Guru berada di tengah tengah lingkaran menarik kesimpulan
4.      Lesson Study
Lesson study adalah pembelajaran kolaborasi dengan guru lain/ teman sejawat untuk memperoleh informasi penilaian dan evaluasi proses pembelajaran. Langkah- langkah:
1)      Persiapan dengan koordinasi antar guru model dan observer
2)      Guru model melakukan PBM
3)      Pembagaian tugas pengamatan melalui lembar pengamatan:
pengamat A mengamati keaktifan siswa, pengamat B mengamati kemampuan mengajar guru model, sedangkan pengamat C mengamati keseluruhan
4)      Masing- masing pengamat mencatat pengamatan pembelajaran
5)      Hasil pengamatan dikolaborasikan untuk memberi refleksi kekurangan PBM
6)      Dari hasil observasi tersebut, diperoleh perbaikan untuk PBM selanjutnya
5.      Sains Technology Social (STS)/ STM
Sains Technology Sosial adalah pembelajaran yang memadukan materi dengan teknologi yang dapat diakses/ ada dan digunakan dalam masyarakat. Langkah- langkah pembelajarn STS/ STM adalah:
1)      Apersespsi
Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan memberikan materi secara garis besar
2)      Inisiasi
Guru memberikan permasalahan yang dibahas kelompok
3)      Invitasi (eksplorasi)
Kelompok mencari referensi dan pemecahan masalah
4)      Konsep
Presentasi hasil diskusi kelompok dan kesimpulan konsep materi
5)      Aplikasi
Siswa diberi tugas untuk menerapkan konsep tersebut dalam kehidupan

Tidak ada komentar: